Semua
orang membutuhkan tempat tinggal yang layak. Namun, tidak semua orang
memiliki dana yang cukup untuk membangun sebuah tempat tinggal. Salah
satu solusinya adalah mengontrak rumah dalam jangka waktu tertentu
sampai dana untuk memiliki tempat tinggal sendiri tercapai.
Berbeda dengan rumah pribadi, pihak yang mengontrak tidak bisa sembarangan menghias rumah kontrakan tersebut sesuai dengan keinginannya. Meski demikian, bukan berarti rumah kontrakan tidak bisa dihias saat Anda menghuninya.
Ada beberapa cara agar rumah kontrakan dapat dihias sesuai karakter penghuninya tanpa mengubah bentuk rumah secara permanen.
Jika Anda membutuhkan ruang tambahan, belum tentu pemilik rumah mengijinkan renovasi. Solusinya adalah menggunakan triplek sebagai partisi ruangan. Pemasangan yang rapi tidak akan membuatnya jauh berbeda dengan dinding tembok. Ingin partisi yang lebih sederhana? Gunakan saja tirai atau benda lain yang sifatnya portable. Sehingga mudah dilepas saat masa kontrak selesai
Menghias bagian dinding dapat dilakukan dengan cara menggantungkan bingkai foto atau hiasan dinding lainnya. Tapi jika pemilik rumah tidak mengijinkan menggunakan paku untuk menggantungnya, beralihlah pada stiker dinding atau wallpaper yang saat dilepas tidak meninggalkan bekas.
Pencahayaan yang baik di dalam rumah dapat mendukung aktivitas penghuninya. Pemilik rumah biasanya tidak akan memberikan ijin untuk perubahan instalasi listrik. Untuk itu gunakan lampu portable seperti lampu dinding, lampu duduk, atau lampu berdiri dengan desain yang menarik.
Jika Anda merasa kurang cocok dengan lantai rumah tersebut, siasati saja menggunakan karpet atau tikar yang Anda sukai.
Bagi Anda yang suka bercocok-tanam, lakukanlah kegiatan tersebut menggunakan pot. Sehingga ketika masa kontrak sudah selesai, tanaman tersebut dapat dipindahkan ke rumah yang baru dengan mudah. Pemilihan pot yang cantik juga akan menambah nilai estetika taman.
Show Konversi KodeHide Konversi Kode Show EmoticonHide Emoticon